Welcome to #GreenWasathiyahCampus

Ikuti Rakernas Kemenag, Rektor UIN Salatiga: Persiapan Baik untuk Indonesia Emas 2045

SALATIGA-Rektor Universitas Islam Negeri Salatiga, Prof. Zakiyuddin Baidhawy mengikuti Rapat Kerja Nasional Kementerian Agama Tahun 2024. Kegiatan yang berlangsung di Semarang, Senin-Rabu (5-7/2) tersebut diikuti oleh para pejabat Eselon I dan II, Kanwil Kemenag Provinsi, serta pimpinan Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKN). 

Prof. Zakiyuddin menilai, Rakernas 2024 memiliki nilai strategis, “Rakernas kali ini adalah transformasi visi menuju Indonesia Emas 2045. Maka dari itu dibutuhkan keseriusan semua lapisan satuan kerja yang ada di Kemenag untuk senantiasa bersinergi dan berkolaborasi menuju kemajuan.”

Rektor UIN Salatiga, Prof. Zakiyuddin bersama Rektor PTKIN lainnya di acara Rakernas Kemenag 2024

Sekretaris Jenderal Kemenag, Prof. Nizar Ali mengatakan, Rakernas 2024 akan mengevaluasi capaian kinerja pada 2023 serta target program pada 2024. “Pada kesempatan ini, kita juga akan merumuskan sejumlah langkah strategis dalam rangka menguatkan rajutan kerukunan umat pascapemilu 2024,” jelasnsya lebih lanjut.

Kepala Biro Organisasi dan Tata Laksana (Ortala) Setjen Kemenag Nurudin menambahkan, Rakernas Kemenag 2024 bertujuan mempertajam arah kebijakan Kementerian Agama dalam mencapai target rencana strategis 2020-2024. Forum ini juga akan menjadi ajang untuk mensosialisasikan program direktif Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas.

Menag, Yaqut Cholil, (tiga dari kiri, berbaju kiri) bersama dengan pejabat Kementerian Agama lainnya dalam Rakernas 2024

Rakernas Kemenag 2024 akan dibuka Menag Yaqut Cholil Qoumas. Sejumlah narasumber dijadwalkan akan hadir adalah Menteri Keuangan (Kebijakan Fiskal APBN 2024 Pada Fungsi Agama dan Fungsi Pendidikan), Menteri PPN/Kepala BAPPENAS (Sasaran Pembangunan Nasional Dalam Rangka Bidang Keagamaan Menuju Indonesia Emas 2045), Menteri PAN-RB RI (Arah Transformasi Pelayanan Publik Menuju Indonesia Emas 2045), perwakilan Sekretariat Negara (Kolaborasi Fungsi Agama Antar Kementerian/Lembaga), serta Ketua PBNU (Merajut Kerukunan Umat Beragama Menuju Indonesia Emas 2045).

Salah satu momen pada Opening Ceremony Rakernas Kementerian Agama Tahun 2024

Loading